Wakil Bupati SBB Hadiri Musrembang Kecamatan Kairatu







Maluku-SBB|aspirasirakyat.co.id// Wakil Bupati Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB) Selfinus Kainama beserta rombongan menghadiri kegiatan Masyarakat Perencana Pembangunan (Musrembang) yang digelar oleh Kecamatan Kairatu.


Dalam kegiatan ini, Anggota DPRD Kabupaten SBB, Camat dan Forkopimcam Kairatu, Kairatu Barat, Inamosol dan jajaran, para kepala Desa dan jajaran dari Kecamatan Kairatu Barat dan Inamosol, tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh pemuda yang digelar di Kairatu (26/03/25).



Lewat sambutan Wakil Bupati, dirinya mengajak masyarakat sama-sama bekerja keras dalam mewujudkan perencanaan yang berkualitas lewat program yang sudah disusun.


Dikatakannya, kegiatan Musrembang ini sangat penting dilakukan setiap tahun karena itu merupakan upaya mendukung percepatan pemerataan pembangunan hingga keterpaduan peran dan fungsi masing-masing pilar pembangunan dapat menjadi modal dasar untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat.


"Terkhusus untuk kecamatan Kairatu, saya sangat mengapresiasi kinerja dan partisipasi serta peran aktif seluruh pihak dalam menyusun dan merumuskan usulan-usulan yang relevan dan juga menyentuh langsung kebutuhan masyarakat demi kemajuan Daerah ini", ungkapnya.


Kainama juga mengatakan kalau usulan-usulan yang disampaikan masyarakat lewat kegiatan ini tidak sepenuhnya diakomodir oleh APBD karena keterbatasan dan kemampuan. "Meskipun ada usulan yang tidak masuk dalam APBD tapi kita harus tetap bekerja sama untuk melakukan pembangunan demi kesejahteraan masyarakat Kabupaten SBB", tutupnya.  (GE-AR)

Komentar